Minggu, 27 April 2014

Suasana Pemilu di TPS Saya

Diposting oleh Aini di Minggu, April 27, 2014
         Tidak terasa sudah lima tahun masa jabatan pemimpin negara kita. Tahun ini, tepatnya pada tanggal 9 April lalu sudah dilaksanakan pemilu (Pemilihan Umum) untuk memilih para caleg (calon legislatif). Tahun ini merupakan tahun pertama saya untuk memilih caleg dan calon presiden. Saya memilih di TPS 43  yang mana letaknya tidak terlalu jauh dari rumah saya. Saya datang dengan ibu saya sekitar pukul 10.00 Wib. 

           Sesampainya di TPS tersebut, ternyata sudah banyak orang yang menunggu giliran untuk mencoblos. Sebelum mencoblos, saya dan sebagian warga melihat terlebih dahulu nama-nama dan foto-foto caleg yang dipajang di TPS tersebut. Ada seorang warga yang sedang melihat-lihat foto-foto dan nama-nama caleg, lalu ia berbicara "bingung mau pilih yang mana, abisnya ga pada kenal". Lalu ada juga warga yang ingin mengecek terdatar sebagai pemilih atau tidak di TPS tersebut. 

           Sebagian warga banyak yang membawa anak kecil ke TPS tersebut, bahkan ada seorang warga yang mengajak anaknya untuk ikut melihat orang tuanya ketika ia sedang mencoblos. Namun karena banyaknya warga yang menunggu dipanggil namanya untuk mencoblos, maka ada seorang anak yang menangis karena ia terlalu lama menunggu ibunya dipanggil untuk mencoblos. Begitulah suasana pemilu di TPS saya.


Free Template Blogger collection template Hot Deals BERITA_wongANteng SEO theproperty-developer

0 komentar:

Posting Komentar

 

Template Copy by Blogger Templates | BERITA_wongANteng |MASTER SEO |FREE BLOG TEMPLATES